Mengenali Indonesia Lewat Baju Adat Anak dan Rekomendasi 8 Baju Adat Anak yang Menarik untuk Si Buah Hati

Mengenali Indonesia Lewat Baju Adat Anak dan Rekomendasi 8 Baju Adat Anak yang Menarik untuk Si Buah Hati

Saat memperingati hari Kartini atau Kemerdekaan Indonesia, biasanya anak-anak diminta untuk memakai baju adat dari berbagai daerah di Indonesia. Selain menambah meriah suasana, pemakaian baju adat untuk anak juga dapat memperluas wawasan anak tentang budaya Indonesia.

Mengenalkan Baju Adat kepada Anak

Ada banyak cara untuk menjaga dan memelihara kebudayaan negeri ini. Salah satunya adalah dengan menggunakan baju adat daerah. Indonesia memiliki beragam baju adat dari berbagai provinsi. Mulai dari Aceh sampai ke Papua, baju adat tersebut tampak unik dan menarik.

Pemakaian baju adat biasanya dilakukan oleh anak-anak usia TK, SD, sampai SMA dalam berbagai momentum penting seperti ulang tahun kota/kabupaten, peringatan Kemerdekaan Indonesia, atau peringatan hari Kartini. Pawai anak-anak berbaju adat dari seluruh penjuru Indonesia menjadi pemandangan yang khas yang terjadi saat itu. Dengan cara ini, anak-anak pun mulai mengenal beragam baju adat yang ada di Indonesia.

Manfaat Mengenalkan Baju Adat kepada Anak

Anak-anak mungkin tidak mengetahui apa makna di balik baju adat yang dipakainya. Mungkin yang mereka tahu, mereka hanya sekadar memakainya pada saat-saat tertentu saja seperti memperingati hari-hari bersejarah Indonesia atau pada saat mengikuti upacara adat seperti pernikahan.

Oleh karena itu, orang tua harus menjelaskan makna dan informasi seputar baju adat tersebut yang memiliki dampak positif terhadap wawasan anak tentang Indonesia. Berikut ini Dress-Diaries mengulas manfaat mengenalkan baju adat daerah kepada anak.

Melestarikan Budaya

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan agar si kecil mencintai budayanya sendiri. Misalnya adalah dengan mengikutsertakan anak dalam kegiatan kebudayaan agar semakin mengenal budaya sendiri. Memakai pakaian adat adalah salah satu caranya.

Jika sudah mengenal budaya negerinya sendiri, anak-anak tentu diharapkan dapat mencintainya. Dengan cara ini pula anak-anak bisa memelihara dan menjaga kebudayaan hingga dewasa kelak sehingga budaya yang sudah ada puluhan tahun tidak musnah dan tetap terjaga.

Mengenalkan Keragaman Budaya di Indonesia

Indonesia memiliki wilayah yang sangat luas. Tak heran jika kebudayaannya juga beragam dan berbeda antara satu daerah dengan daerah lain. Kemajuan teknologi saat ini dapat memudahkan Anda sebagai orang tua untuk mengenalkan berbagai kebudayaan daerah di Indonesia, salah satu contohnya adalah pakaian adat. Bersama anak, Anda bisa mencari contoh-contoh model pakaian adat di internet. Anda bisa mendiskusikan filosofi , asal-usul, dan berbagai hal yang berhubungan dengan pakaian adat di Indonesia.

Belajar Menghargai Perbedaan Budaya

Dengan mengetahui beragam pakaian adat di Indonesia, secara otomatis anak juga mengenali perbedaan budaya yang justru menambah kekayaan bangsa ini. Dengan cara ini pula anak bisa belajar bertoleransi dengan orang lain sehingga kelak bisa membangun kehidupan yang tenteram dan aman. Sikap menghargai dan menghormati budaya daerah lain akan mencegah anak dari sifat etnosentrisme atau memandang rendah kebudayaan lain, yang bisa mengakibatkan gesekan atau perpecahan bangsa.

Mengembangkan Rasa Cinta Tanah Air

Budaya dan tanah air sangat erat kaitannya. Mencintai budaya sama artinya dengan mencintai tanah air. Oleh karena itu, dengan menanamkan rasa cinta terhadap budaya, tentunya juga secara tidak langsung sudah menumbuhkan rasa cinta tanah air dalam diri anak. Pakaian adat adalah salah satu unsur dari budaya dan termasuk salah satu kekayaan tanah air Indonesia. Nah, ternyata ada banyak keuntungan dengan mengenalkan pakaian adat kepada anak, bukan?

Ini Dia Beberapa Baju Adat Anak yang Bisa Anda Dapatkan

Apabila anak Anda mendapat tugas dari sekolah atau ingin mengikuti kegiatan tertentu yang mengharuskan untuk menggunakan pakaian adat, Anda tidak usah bingung. Dress-Diaries akan memberikan referensi dan rekomendasi produk busana adat yang bisa Anda dapatkan dengan mudah dan harganya cukup terjangkau.

Meski baju seperti ini hanya sesekali digunakan, tidak ada salahnya Anda tetap mementingkan kualitas dari pakaian tersebut, baik dari segi bahan maupun kualitas jahitan. Simak rekomendasi produk pakaian adat dari Dress-Diaries di bawah ini:

Baju Adat Anak Jawa

Sumber gambar www.tokopedia.com

Bicara baju adat Jawa, terutama untuk wanita, maka yang akan teringat pertama kali adalah kebaya. Selain merupakan baju adat Jawa, kebaya juga menjadi pakaian nasional. Saat memakai kebaya, maka dilengkapi pula dengan pemakaian kemben, stagen, kain, konde, dan aksesori lainnya. Sedangkan untuk lelaki biasanya menggunakan baju beskap dengan bawahan berupa celana atau kain. Pelengkap lainnya adalah blangkon, keris, dan alas kaki berupa selop.

Baju adat Jawa yang bisa Anda pilih untuk anak Anda salah satunya adalah produk baju adat Jawa berbahan beludru ini. Baju ini diperuntukkan untuk anak perempuan usia TK. Anda bisa mendapatkannya di toko online Shopee dengan kisaran harga mulai dari Rp 145.000 sampai Rp 245.000 sesuai ukuran. Sebagai pasangannya, ada baju surjan untuk anak laki-laki yang juga bisa dibeli di Shopee. Harganya berkisar dari Rp 145.000 sampai Rp 165.000.

Baju Adat Anak Riau

Sumber gambar www.tokopedia.com

Baju adat Riau untuk anak-anak biasanya disebut dengan nama baju monyet. Setelah cukup umur, anak laki-laki akan menggunakan baju teluk belanga dengan pasangan celana setengah panjang atau 3/4 kemudian dipadu dengan kopiah atau tanjak (ikat kepala dari kain).

Sementara untuk anak perempuan, mengunakan baju kurung dengan kain motif bunga. Sedangkan apabila menjelang dewasa, maka akan menggunakan baju kurung laboh, atau kebaya pendek yang dipadukan dengan sarung batik dan selendang.

Salah satu produk baju adat Riau yang bisa dipilih untuk anak Anda adalah Riau Couples yang bisa dibeli Shopee. Baju adat ini sangat tepat sebagai kostum tari atau untuk mengikuti pawai. Terdiri dari sepasang baju yang dibuat dari bahan kain satin halus dan songket dengan tambahan rok dan celana, serta mahkota kepala, kace (choker leher), dan kain untuk diikat di pinggang. Baju adat ini bisa Anda dapatkan dengan harga Rp 250.000.

Baju Adat Anak Sunda

Sumber gambar www.tokopedia.com

Baju adat Sunda juga berupa kebaya yang lebih sering dikenal sebagai kebaya Sunda. Kebaya dari Sunda berbeda dengan kebaya dari Jawa Tengah dan Jawa Timur. Kebaya Sunda biasanya berhias sulam. Pemakaiannya dilengkapi dengan kain kebat, ikat pinggang, kamisol, dan karembong atau selendang. Rambut disanggul dengan tambahan beberapa aksesori sebagai pemanis penampilan.

Sedangkan untuk laki-laki biasanya menggunakan jas tutup dengan warna dominan hitam yang dipadukan dengan celana panjang dan penutup kepala khas Sunda. Sebagai hiasan yang paling dominan adalah jam rantai yang diletakkan di saku jas.

Salah satu produk baju adat Sunda yang bisa Anda pilih untuk anak Anda adalah produk yang terdapat di Tokopedia. Baju ini tepat digunakan untuk anak usia TK sampai SMP dengan harga pakaian pria yakni Rp 200.000 dan pakaian wanita seharga Rp 100.000.

Baju Adat Anak Padang

Sumber gambar www.tokopedia.com

Baju adat khas Minang biasa disebut dengan Bundo Kanduang atau Limpapeh Rumah Nan Gadang. Pemakaian baju ini dilengkapi dengan tingkuluak (tengkuluk) atau penutup kepala menyerupai kepala kerbau atau atap rumah gadang, baju batabue (baju kurung bersulam benang emas), minsie (hiasan di lengan dan leher baju), lambak atau sarung, salempang (selendang), dukuah (kalung), galang (gelang), dan beberapa aksesori lainnya.

Baju untuk lelaki disebut dengan baju penghulu dengan warna hitam. Pelengkap baju penghulu adalah sarawa-sarawa (celana warna hitam), sasampiang (selendang merah), cawek-cawek (ikat pinggang dari sutra), deta (penutup kepala dari kain hitam), sandang (kain merah yang diikatkan di pinggang), keris, dan tungkek (tongkat).

Produk pakaian adat Padang untuk anak bisa Anda dapatkan di sejumlah toko online seperti Tokopedia. Harga pakaian adat ini adalah Rp 100.000 per pasang.

Baju Adat Anak Dayak

Sumber gambar www.tokopedia.com

Ada beberapa jenis pakaian suku dayak, mulai dari Dayak Kenyah yang berasal dari Kalimantan Timur, Dayak Ngaju yang berasal dari Kalimantan Tengah, Dayak Kutai ,dan lain-lain.

Anak perempuan biasanya menggunakan Ta'a sedangkan anak laki-laki menggunakan Sapei Sapaq. Taa adalah pakaian yang dihiasi manik-manik, baik atasan maupun bawahan. Tambahan aksesori untuk pakaian wanita adalah hiasan kalung manik dengan ikat kepala dari daun pandan yang juga berhias bulu burung berukuran besar. Sedangkan Sapei Sapaq untuk lelaki berbentuk seperti rompi yang juga dihiasi manik-manik dengan bawahan cawat bernama Abet Kaboq.

Produk pakaian adat Dayak untuk anak bisa Anda dapatkan di Tokopedia dengan harga Rp 130.000. Anda bisa juga mendapatkan sepasang pakaian adat untuk anak lelaki dan perempuan yang dibuat dari bahan satin yang halus dengan hiasan payet yang dijual Rp 240.000 per pasang.

Baju Adat Anak Aceh

Sumber gambar www.tokopedia.com

Baju adat Aceh untuk lelaki disebut Linto Baro sedangkan perempuan disebut Daro Baro. Baju untuk lelaki adalah baju meukasah yang dilengkapi dengan celana panjang, kain sarung, penutup kepala yang disebut Meukotop, dan tambahan rencong. Baju Meukasah biasanya terbuat dari bahan sutera.

Sedangkan rupa baju perempuan khas Aceh bisa dilihat dari baju yang dikenakan Cut Nyak Dien. Baju atau bajee terbuat dari kain sutra yang dipadukan dengan celana (sileuweu), sarung (ija krong), dan perhiasan.

Produk pakaian adat Aceh bisa Anda dapatkan di Tokopedia dengan harga Rp 120.000 per setel. Baju ini cocok untuk untuk anak berusia TK dan SD kelas 3 dengan ukuran M dan lingkar dada 80 cm.

Baju Adat Anak Papua

Sumber gambar www.tokopedia.com

Baju adat dari timur Indonesia ini sangat unik karena terdiri dari bawahan dan penutup kepala saja. Bawahan tersebut berupa rok yang terbuat dari bahan rajutan daun sagu. Penutup kepala juga terbuat dari rajutan daun sagu dengan hiasan bulu burung Kasuari. Rumbai-rumbai yang dibuat dari taring babi atau tulang atau batang daun sagu menambah kuat ciri khas Papua.

Baju adat Papua untuk anak bisa Anda dapatkan di Bukalapak. Pakaian ini bisa digunakan untuk anak usia SD kelas 5 sampai SMP. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 175.000 per setel.

Baju Adat Anak Bali

Sumber gambar www.tokopedia.com

Pakaian Adat Bali juga merupakan salah satu pakaian adat yang indah dengan hiasan yang serba berkilau. Pakaian untuk wanita terdiri dari kebaya, kamen (bawahan kain), senteng atau selendang, bulang pasang (kain yang diikatkan di pinggang), sanggul, dan bunga sebagai penghias rambut. Sedangkan baju adat untuk lelaki terdiri dari baju, kamen (bawahan kain), udeng (ikat kepala), kampuh (saput) yang dipakai setelah memakai kamen, serta selendang pengikat (umpal).

Produk pakaian adat Bali untuk anak bisa Anda dapatkan di sejumlah toko online tepercaya di Indonesia. Salah satunya adalah sepasang pakaian adat Bali untuk anak perempuan dan laki-laki yang dijual di Tokopedia. Baju adat ini sesuai untuk anak usia 5-7 tahun. Harganya Rp 250.000 sepasang.

From our editorial team

Mengenal Nama-Nama Baju Adat di Indonesia Sangat Penting untuk Anak

Baju adat di Indonesia banyak ragamnya. Agar anak mengenali nama-nama baju adat tersebut dengan mudah, Anda bisa memberikan atau membacakan buku berisi kisah-kisah dongeng nusantara. Dalam buku seperti ini, biasanya banyak gambar-gambar orang berbaju adat nusantara. Ini adalah cara yang menyenangkan sekaligus menambah pengetahuan, bukan?